Detail Cantuman
Advanced SearchText
KAJIAN TEMATIK AL-QURÁN TENTANG FIQIH IBADAH
Buku Kajian Tematik al-Qurán tentang berbagai Masalah Keagamaan ini merupakan salah satu bentuk respon al-Qurán terhadap masalah keagamaan. Sesuai dengan judulnya. melalui buku ini para pembaca akan diajakmendiskusikan bcrbagai ayat al-Qurán yang berkaitan dcngan amar ma'ruf nahi munkar yang merupakan inti dakwah lslamiyah yang dikembangkan sejak zaman Rasulullah Saw. Setelah itu disusul dengan uraian tentang ibadah yang merupakan tugas pokok kehidupan manusia di dunia dengan analisisnya yang aktual dan kontekstual baik dari segi moral maupun sosial. Setelah itu dilakukan dengan uraian tentang dakwah lslamiyah sebagai bagian dari upaya mengajak manusia agar menegakkan amar ma'ruf nahi munkar serta beribadah kepada Allah. Di dalamnya selain dibahas tentang struktur dakwah dan dakwah Rasulullah Saw., dibahas juga paradigma baru dakwah Islam.
Selain itu, buku ini secara khusus juga membahas tentang salat secara umum serta kiat-kiat untuk menuju salat yang khusyu, yaitu suatu salat yang senantiasa didambakan oleh mereka yang ingin dekat dan merasa kehadiran Tuhan dalam dirinya.
Salat selain mengandung hubungan vertikal dengan Tuhan,juga memiliki dimensi hubungan horizontal dengan sesama manusia. Bentuk hubungan horizontal ini secara lebih kental diimplementasikan dalam membayar zakat. Untuk itu uraian tentang salat ini di ikuti dengan uraian tentang zakat dengan berbagai aspeknya.
Uraian berikutnya dalam buku ini membahas tentang ibadah haji yang dihubungkan dengan semangat menggalang kesatuan di Indonesia. Melalui berbagai ibadah tersebut pada akhimya bermuara pada pembentukan sikap ihsan, yakni sikap yang senantiasa merasa diawasi oleh Allah SWT.
Hal yang yang secara khusus dikaj i dalam buku ini adalah berkaitan dengan masalah yang biasa dihadapi oleh kaum perempuan, yaitu masalah haid, nifas dan istihadah, masalah jender dan aborsi. Masalah-masalah ini amat menarik karena seringkali muncul di tengah-tengah masyarakat.
Ketersediaan
| DBNA- 834 | 2x3.8.592/B.15/ Abu K | My Library (B.15) | Tersedia |
Informasi Detil
| Judul Seri |
NON SERI
|
|---|---|
| No. Panggil |
2x3.8.592/B.15/ Abu K
|
| Penerbit | ANGKASA : BANDUNG., 2008 |
| Deskripsi Fisik |
Xii+352 hlm;15 x 23 cm
|
| Bahasa |
Indonesia
|
| ISBN/ISSN |
9789790270190
|
| Klasifikasi |
2x3.8
|
| Tipe Isi |
-
|
| Tipe Media |
-
|
|---|---|
| Tipe Pembawa |
-
|
| Edisi |
Cet. I 2008
|
| Subyek | |
| Info Detil Spesifik |
-
|
| Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain






